Salah satu game populer buatan lokal yang memiliki banyak penggemar sekaligus banyak dimainkan ialah game Bus Simulator Indonesia atau biasa disebut dengan Bussid. Game ini diciptakan oleh Maleo, perusahaan pengembang video game kecil yang berkolaborasi dan berbasis di Indonesia. Bussid dirancang serealistis mungkin agar setiap pemainnya bisa merasakan keseruan menjadi supir bus di Indonesia. Bussid rilis di tahun 2017. Mungkin Bussid bukan yang pertama, tetapi Bussid satu-satunya yang menyediakan banyak fitur lengkap dan keren.
Beberapa fitur keren andalan Bussid antara lain seperti fitur MOD kendaraan, klakson basuri alias om telolet om, dan fitur livery. Dengan menggunakan fitur livery kita bisa bebas modifikasi tampilan skin bus yang digunakan dalam game Bussid. Banyak sekali livery Bussid yang bisa kalian dapatkan secara gratis dari berbagai PO. Para penggemar Bussid lainnya sering kali membagikan livery Bussid karya mereka di platform google, youtube, dan lain sebagainya.
Seperti pada kali ini saya akan berbagi livery Bussid dari salah satu PO yang ada di Indonesia yaitu livery Bussid PO Aladdin. Perusahaan otobus ini merupakan transportasi bus yang legendaris asal Ciamis, Jawa Barat.
Livery Bus Aladdin
Bus Aladdin mendominasi kelir putih untuk balutan bodi busnya. Diberi sentuhan aksen livery garis merah dan coklat pada bagian bawah bus membuat tampilan dari bus ini terlihat sederhana dan elegan. Konsep desain livery yang digunakan lebih minimalis karena tidak ada perpaduan warna lainnya. PO Aladdin sendiri didirikan oleh H. Aceng Kandar ditahun 1960-an. Perusahaan otobus kebangaan warga Ciamis, Jawa Barat ini pernah jaya pada masanya dan pernah redup karena persaingan dan krisis moneter silam.
PO Aladdin kerap menggunakan sasis big bus Mercedes-Benz dan Hino. Namun, pada masa-masa redup, PO Aladdin mulai menggunakan bus medium untuk layanan rute antar kota antar provinsi (AKAP). Penggunaan bus medium dilakukan seiring dengan penurunan jumlah penumpang pada PO Aladdin ini.
Download Livery Bus Aladdin
Bagi kalian yang membutuhkan livery Bussid PO Aladdin langsung saja klik download dibawah ini.
Sumber gambar diambil dari Youtube STUDY CITY 53.
Sumber gambar diambil dari Youtube JoyK Channel.
Sumber gambar diambil dari Youtube Arshaq Haydan.
Sumber gambar diambil dari Youtube M Andavi Putra.
Sumber gambar diambil dari Youtube G 160 LO Chanel Simulator.
Sumber gambar diambil dari Youtube JoyK Channel.
Download juga livery lainnya disini.
- 10+ Download Livery Bussid Armada Bumi Minang
- 10+ Download Livery Bussid ANT Trans
- 10+ Download Livery Bussid Rumah Trans
Akhir Kata
Sekian informasi mengenai livery Bussid dari PO Aladdin yang legendaris. Semoga suka dan bisa bermanfaat.